Cara Mudah Berbagi Lokasi dengan Google Maps
Denpono.com - Google Maps adalah layanan peta dan navigasi gratis dari Google. Dengn aplikasi Google Maps kita bisa dengan mudah mencari lokasi dan menemukan rute terbaik menuju ke lokasi tersebut. Agar bisa menggunakan Google Maps dengan lancar haruslah menggunakan Gps dan jaringan internet.
Selain untuk bernavigasi, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk hal lain seperti berbagi lokasi. Semisal kita berada di suatu tempat dan kemudian ada teman bertanya mengenai lokasi kita maka bisa memanfaatkan Google Maps untuk berbagi lokasi.
Cara ini sangatlah mudah, jadi apabila ada salah satu dari kalian sudah mengetahui cara ini mohon dimaafkan. Pada artikel ini saya akan sedikit berbagi tips Cara Mudah Berbagi Lokasi dengan Google Maps.
Cara Mudah Berbagi Lokasi dengan Google Maps
Langkah pertama, buka aplikasi Google Maps.
Langkah kedua, klik logo lokasi seperti di bawah ini agar posisi kita akurat.
Langkah ketiga, klik titik lokasi kita berada, setelah itu pilih bagikan lokasi.
Langkah keempat, pilih metode berbagi lokasi yang disediakan Google Maps
Baca Juga :
- Cara Membuat Peta Offline di Google Maps
- Cara Melacak Hp Hilang Secara Mudah
- Begini Cara Hapus Akun KAI Access Secara Permanen
Itulah tips sederhana Cara Mudah Berbagi Lokasi dengan Google Maps. Berbagi lokasi dengan menggunakan aplikasi Google Maps sangatlah mudah dan bisa dibagikan dengan cara bermacam-macam seperti Whatsapp, Messenger, Line, dan lain sebagainya. Semoga artikel ini bermanfaat, terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara Mudah Berbagi Lokasi dengan Google Maps"
Posting Komentar
Terimakasih telah membaca artikel ini, apabila ada yang ingin ditanyakan silahkan komentar dengan bahasa baik dan sopan.