Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan

Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan

Denpono.com – Keyword atau Kata Kunci merupakan serangkaian kata yang digunakan untuk menargetkan visitor dalam dunia blogging. Suatu blog agar bisa mendatangkan visitor atau pengunjung haruslah memiliki target keyword dalam setiap artikel. Sehingga sebagai pengurus suatu blog kita harus belajar bagaimana memasukkan keyword dalam setiap artikel yang kita buat baik itu Long Tail Keyword (Kata kunci panjang) atau Short Tail Keyword (Kata kunci pendek).

Setiap blog yang sudah terindex oleh Google pasti memiliki keyword, nah kita bisa belajar dari kompetitor bagaimana mereka menempatkan keyword pada setiap artikel mereka. Lalu bagaimana caranya untuk melihat keyword pada blog orang lain? Akan saya ulas pada artikel ini, tapi sebelumnya kita pahami dulu manfaat melihat keyword kompetitor.

Cara untuk belajar memahami keyword yaitu bisa dengan melihatnya dari kompetitor blog kita. Karena kaitannya sebagai bahan belajar maka cara ini memiliki manfaat sebagai berikut :

  • Menambah inspirasi untuk menulis suatu artikel.
  • Melihat peluang keyword.
  • Sebagai bahan pertimbangan apabila ingin berkompetisi dalam keyword yang sama.


CARA MUDAH MELIHAT KEYWORD KOMPETITOR BLOG DENGAN TOOL GRATISAN

Apabila kita ingin melihat keyword dari kompetitor maka harus dilakukan beberapa cara yaitu dengan bantuan tools gratisan. Tools gratisan yang bisa digunakan adalah sebagai berikut :

  • ALEXA

Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan

Alexa adalah sebuah website yang biasa digunakan untuk melihat rating peringkat blog. Walaupun sebenarnya Alexa merupakan tools yang berbayar namun versi gratisnya sudah sangat bermanfaat. Contohnya adalah untuk melihat Top Keyword kompetitor kita. Jika ingin mencobanya untuk melihat Top Keyword pada Blog kompetitor bisa mengunjungi situ Alexa Rank.


  • SIMILARWEB

Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan

Sama dengan Alexa, Similarweb juga merupakan website atau situs yang memberikan data statistik suatu web atau blog. Informasi yang akan kita peroleh saat menggunakan tools ini yaitu rating blog, statistik pengunjung dan tentunya Top Keyword. Sehingga kita bisa memanfaatkan tools ini untuk melihat keyword blog kompetitor sekaligus mendapatkan informasi penting lainnya. Jika ingin menggunakan tools ini bisa mengunjungi website Similarweb.


  • UBERSUGGEST
Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan

Ubersuggest by Neil Patel adalah website yang sangat terkenal bagi kalangan blogger. Jika kita ingin membuat sebuah artikel dan sedang mencari keyword yang pas maka Ubersuggest menjadi solusinya. Selain itu tools gratis ini juga memberikan data yang sangat komplit sehingga mampu menunjang kebutuhan Seo kita. Seperti tagline atau jargon di Websitenya yang berarti "Pelajari kenapa rank kompetitor sangat tinggi dan bagaimana kamu melampauinya".

Ubersuggest benar-benar memberikan data yang sangat lengkap, mulai dari jumlah Keyword, Jumlah estimasi pengunjung dan masih banyak lainnya. Sehingga sangat cocok untuk mempelajari keyword kompetitor seperti yang dikatakan pada taglinenya. Selain itu cara penggunaan sangatlah mudah yaitu dengan cara memasukkan nama domain dan pilih lokasi Indonesia lalu klik "Search", sesimpel itu saja.

Baca Juga :
Jadi itulah Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan. Tools yang bisa kita manfaatkan antara lain adalah Alexa rank, Websimilar dan Ubersuggest, dari ketiga tools tersebut yang paling direkomendasikan yaitu Ubersuggest by Neil Patel. Alasannya karena informasi yang diberikan sangat lengkap. Semoga artikel ini bermanfaat, terimakasih.
Afif Maulana Efendi, S.T.
Afif Maulana Efendi, S.T. Full Time Blogger, Content Creator YouTube, Admin Jasa Convert Denpono. Ingin mengenal lebih jauh silahkan hubungi lewat email di halaman "Kontak", suwun..

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Melihat Keyword Kompetitor Blog dengan Tool Gratisan"